Bagi pengguna internet baru mungkin agak awam dengan isitlah phising. Kata Phising berasal dari bahasa Inggris fishing yang dalam bahasa Indonesia artinya memancing. Phising dalam istilah internet artinya memancing informasi-informasi sensitif dari korban seperti data keuangan, password dan data-data sensitif lainnya. Di dalam dunia komputer dan dunia maya, istilah phising ini diartikan sebagai pengelabuan. Yaitu merupakan suatu bentuk penipuan dan pengelabuan yang mempunyai ciri dengan melakukan percobaan untuk mendapatkan informasi-iformasi sensitif, dengan cara menyamar sebagai orang atau bisnis yang tepercaya dan terkenal dalam sebuah komunikasi elektronik resmi, seperti email atau pesan instan. Pelaku phising melakukan pengelabuan kepada korbannya sedemikian rupa, sehingga ia bisa mendapatkan beberapa data pribadi penting yang dapat digunakan untuk mendapatkan keuntungan.
Media yang paling lumrah digunakan dalam phising ini adalah email. Pelaku akan mengirimkan link-link yang akan mengarahkan ke website tertentu yang kemudian meminta anda untuk memasukkan kata sandi/login. Data yang login kita masukkan kemudian akan diambil oleh pelaku, sampai disini maka kita sudah tertipu.
Untuk menghindari terkena jebakan phising ini ada baiknya kita mengenal ciri-ciri tautan atau link-link yang berbahaya ini. Berikut beberapa ciri link yang sebaiknya anda hindari untuk klik:
Phishing umumnya menggunakan nama perusahaan yang terkenal atau terpercaya.
Pelaku phising biasanya memberikan alamat URL yang seolah-olah menyerupai alamat URL situs aslinya. Misalnya, aslinya https://store.apple.com oleh pelaku phising akan diserupakan menjadi http://store.apple.com.blogspot.com. Pada saat pengguna lengah, mereka bisa saja masuk dalam jebakan dan mengklik situs tersebut.
Sapaan Umum.
Email phising biasanya dikirimkan dalam jumlah besar sekaligus. Untuk menghemat waktu para pelaku tindak kriminal melalui internet ini menggunakan sapaan umum, seperti "Pelanggan terhormat".
Forged Link.
Arahkan mouse ke link yang dimaksud dan perhatikan apakah cocok dengan hyperlink-nya. Bila tidak ada kecocokan, jangan klik link tersebut. Situs yang terpercaya biasanya diawali dengan "https". Huruf 's' berasal dari kata secure. Jangan dilanjutkan jika Anda tidak melihat "https" pada link yang dituju. Biasanya, alamat asli phishing tak beraturan alias berantakan.
Menanyakan Data Pribadi.
Tujuan utama phishing adalah untuk mendapatkan data pribadi Anda. Jadi jangan mudah percaya jika ada email yang menanyakan hal tersebut.
Terkesan Darurat.
Para kriminal internet ini membuat Anda berpikir, telah terjadi sesuatu yang mengharuskan tindakan cepat. Seperti menggunakan kata 'urgent'. Jika Anda menerima email dengan tanda-tanda di atas, hati-hati. Bisa saja Anda menjadi korban phishing. Intinya anda harus ekstra hati-hati ketika memasukkan data-data pribadi. Jangan sembarangan.
Pelaku phising menampilkan gambar-gambar yang menggoda, biasanya gambar wanita seksi
Jangan lengah ketika ber-internet dan jangan pula sembarangan mengklik link yang dikirim dari seseorang yang tidak dikenal. Sebelum meng-klik sebuah alamat URL, sebaiknya cek dulu apakah didalamnya terdapat jebakan. Jebakan yang dimaksud disini adalah, para pelaku phising sering kali memanfaatkan gambar-gambar pornografi, iming-iming bonus uang atau hadiah dan sejenisnya guna menarik pengguna untuk meng-klik alamat URL tersebut.
Bagi para pengguna media sosial seperti Facebook dan Twitter, sebaiknya menggunakan Social Media Scanner, seperti
http://www.eset.com/us/beta/social-media-scanner-2-beta/ atau
https://apps.facebook.com/eset-socmedscan.
Apabila situs yang ditawarkan berhubungan dengan toko sebuah aplikasi, lihatlah terlebih dulu http-nya. Pada umumnya webstore yang resmi akan menggunakan HTTPS (pakai S yang berarti Secure ).
Demikianlah artikel mengenai phising atau pencurian data, semoga ada manfaatnya jangan lupa klik tombol Share agar tersebar manfaatnya.
KENALI CIRI-CIRI PHISING AGAR TERHINDAR DARI PENCURIAN DATA
Related Post
Subscribe to:
Post Comments
(
Atom
)
0 komentar